Bea Cukai Kembali Buka Ruang Diskusi Bersama Sivitas Akademika

2022-08-19 20:14:18

Placeholder image

Diskusi dan pertemuan menjadi ajang sosialisasi terkait kepabeanan dan cukai.


INFO NASIONAL - Bea Cukai kembali membuka ruang diskusi kepada kalangan sivitas akademika untuk memberikan informasi dan pengetahuan terkait kepabeanan dan cukai. 

Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai, Hatta Wardhana, mengatakan sivitas akademika memiliki peran penting dalam menyebarluaskan informasi aturan kepabeanan dan cukai.

Bea Cukai terus berupaya merangkul kalangan akademisi untuk bersinergi dalam mendiseminasikan informasi kebijakan pemerintah dan meningkatkan pemahaman dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan kepabeanan dan cukai yang berlaku. 

“Bea Cukai bersedia dan terbuka untuk memberikan informasi seputar kepabeanan dan cukai melalui kunjungan mahasiswa ke kantor Bea Cukai di daerah. Ruang diskusi pun tak terbatas pada pertemuan fisik tetapi kami juga membuka diskusi secara daring,” ucap Hatta.

Hatta menyampaikan bahwa Bea Cukai Pontianak menerima kunjungan dari Himpunan Mahasiswa Kimia (HIMKI) Universitas Tanjungpura, pada Rabu, 10 Agustus 2022. Kegiatan kunjungan berlangsung secara daring melalui aplikasi video konferensi. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan Mahasiswa Kimia tentang praktik kerja dan aplikasi ilmu kimia dalam kehidupan. 

“Dalam mengawasi masuknya barang-barang dari luar negeri, tentu terdapat barang-barang yang perlu mendapat uji klinis di laboratorium, misalnya barang yang mengandung senyawa kimia seperti obat-obatan. Bea Cukai juga memiliki tiga Balai Pengujian Identifikasi Barang dengan delapan satuan pelayanan yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia didampingi oleh laboratoris andal,” ujar Hatta.

Selanjutnya, Bea Cukai Yogyakarta menerima kunjungan dari 40 orang mahasiswa Program Studi Perpajakan, Universitas Katolik (Unika) Soegijiapranata, pada Kamis, 28 Juli. Sementara itu, Bea Cukai Tanjungpinang menerima kunjungan dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Tanjungpinang-Bintan, pada Rabu, 3 Agustus. Kunjungan ini bertujuan sebagai wadah bagi para mahasiswa untuk bisa menyampaikan aspirasi dan menyamakan persepsi terkait ketentuan dan kebijakan pemerintah khususnya regulasi terkait kepabeanan dan cukai di masyarakat. 

“Melalui kunjungan mahasiswa kali ini, kami berharap mampu memberikan ruang diskusi dalam bertukar informasi sehingga tidak terjadi disinformasi kepada masyarakat luas terkait kebijakan kepabeanan dan cukai,” kata Hatta. (*)